News : Sekretaris DPD PAN Kota Cirebon : Kuasa Hukumnya Gagal Fokus

Sekretaris DPD PAN Kota Cirebon : Kuasa Hukumnya Gagal Fokus

Kuasa Hukum Ade Armando Gagal Fokus Ungkap Sekertaris DPD PAN Kota Cirebon-3

Cirebon | WBN – Eddy Soeparno Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Amanat Nasional (PAN) dilaporkan oleh pihak Ade Armando terkait cuitan Eddy, Kuasa hukum Ade Armando yakni Muannas Alaidid dan Aulia Fahmi melayangkan surat Somasi Kepada Eddy pada 14 April 2022 lalu hingga akhirnya berbuntut melapor ke Polda Metro Jaya (18/04/2022).

Namun terkait pelaporan pihak Ade Armando melalui kuasa hukumnya dianggap oleh Sekretaris DPP PAN kota Cirebon, Asep Sholeh Fakhul Insan bahwa seharusnya kuasa hukum Ade Armando fokus pada kasus penganiayaan dan pengeroyokan terhadap Ade Armando saat aksi demontrasi mahasiswa pada 11 April 2022 lalu.

“Saya rasa pernyataan Sekjen PAN Eddy Soeparno tidak ada yang salah atau menjelekkan Ade Armando, terlebih banyak media yang memberitakan juga tentang kasus Ade Armando yang dulu disebutkan sebagai tersangka. Saya kira pengacara Ade Armando terlambat merespon cuitan atau berita orang yang mengatakan Ade Armando seperti kata Eddy Soeparno sampaikan,” Ungkap Asep Sholeh.

Perlu diketahui Eddy Soeparno juga merupakan anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI yang menjabat sebagai wakil ketua Komisi VII, namun Asep Sholeh menegaskan agar tim kuasa hukum Ade Armando fokus saja terhadap penyelesaian kasus yang sedang di hadapinya. “Untuk itu sudahlah, kepada pengacara Ade Armando fokus saja penyelesaian pengeroyokan itu. Kami juga dukung tindak kekerasan yang terjadi oleh Ade Armando segera di usut dan tegakkan keadilannya.” Tegasnya.

Asep Sholeh juga menyatakan bahwa DPD PAN kota Cirebon mendukung langkah-langkah yang dilakukan oleh Eddy Soeparno dan DPP PAN terkait pelaporan yang dilakukan oleh tim kuasa hukum Ade Armando ke Polda Metro Jaya.

Kontributor : Aria Subagja

Visited 198 times, 1 visit(s) today

Tags: , ,

Kategori