News : Pj. Bupati Bogor Pimpin Rapat Pengendalian Inflasi

Pj. Bupati Bogor Pimpin Rapat Pengendalian Inflasi

Pj. Bupati Bogor Pimpin Rapat Pengendalian Inflasi

Pj. Bupati Bogor Pimpin Rapat Pengendalian Inflasi, Bahas Langkah Strategis Hadapi Tantangan Daerah

 

WARTA BELA NEGARA | CIBINONG – Pj. Bupati Bogor, Bachril Bakri, memimpin rapat pengendalian inflasi dengan jajaran Pemerintah Kabupaten Bogor di Ruang Rapat I Setda pada Senin, (10/2/25). Dalam kesempatan ini, Pj. Bupati Bachril Bakri mengungkapkan berbagai langkah strategis untuk menghadapi sejumlah tantangan di Kabupaten Bogor, seperti inflasi, stunting, kemiskinan ekstrim, pengangguran terbuka, dan pertumbuhan ekonomi.

Pj. Bupati Bogor menyampaikan beberapa poin penting terkait upaya Pemerintah Kabupaten Bogor dalam mengatasi masalah inflasi, yang menjadi salah satu prioritas utama.

“Kita harus memastikan inflasi di Kabupaten Bogor tetap terkendali. Salah satunya dengan program Saung Inflasi, yang sudah berjalan di beberapa wilayah, di mana masyarakat diajak untuk menanam komoditas seperti cabai, bawang merah, dan tanaman pangan lainnya,” ujarnya.

Bachril juga menekankan pentingnya kolaborasi dengan Forkopimda dan stakeholder lainnya untuk menciptakan solusi yang lebih efektif.

“Minggu depan, kita akan menerima kedatangan Walikota Payakumbuh dan jajaran Forkopimda lainnya. Ini adalah kesempatan untuk berbagi pengalaman dalam pengelolaan inflasi dan ekonomi,” tambahnya.

Selain itu, Bachril Bakri juga berbicara tentang upaya penurunan angka stunting melalui berbagai program seperti Rumah Cegah Stunting dan pemberian makanan tambahan untuk bayi dan balita.

Mengenai kemiskinan ekstrim, Bachril mengungkapkan bahwa pembangunan rumah bagi masyarakat miskin saja tidak cukup untuk mengurangi angka kemiskinan.

“Pemberdayaan ekonomi sangat diperlukan untuk memastikan bahwa perbaikan kondisi hidup mereka bersifat permanen,” jelasnya.

Dalam hal pengangguran terbuka, Bachril Bakri juga mengapresiasi keberhasilan program Bogor Career Center (BCC) dan Job Fair yang telah membantu banyak warga Bogor mendapatkan pekerjaan.

Terkait pertumbuhan ekonomi, Pj. Bupati menekankan pentingnya perbaikan infrastruktur dan dukungan terhadap UMKM sebagai salah satu pendorong utama.

“Peningkatan akses infrastruktur akan mempercepat pertumbuhan ekonomi kita, terutama dengan mendorong sektor UMKM,” katanya.

Pj. Bupati Bogor juga mengungkapkan harapannya agar upaya yang telah dilakukan selama ini dapat terus berlanjut dan memberikan hasil yang positif bagi masyarakat Kabupaten Bogor.

“Mudah-mudahan apa yang sudah kita lakukan selama ini dapat diteruskan dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat,” tutup Bachril Bakri.

Editor : Aninggel

Sumber : Tim Komunikasi Publik/Diskominfo Kabupaten Bogor

BACA JUGA  Kemendagri Apresiasi Kinerja Pj Bupati Bogor, Laporan Triwulan I
Internal , Eksternal

 

Related Posts
Satlantas Polresta Banyuwangi Gelar Pelatihan Pertolongan Pertama Gawat Darurat (PPGD) Korban Laka Lantas
Satlantas Polresta Banyuwangi

Satlantas Polresta Banyuwangi Gelar Pelatihan Pertolongan Pertama Gawat Darurat (PPGD) Korban Laka Lantas WBN , Banyuwangi - Satlantas Polresta Banyuwangi Read more

Mobil MTD Milik Desa Di Pasangi Sirini, Begini Penjelasan Kanit Kamsel
Mobil MTD Milik Desa Di Pasangi Sirini, Begini Penjelasan Kanit Kamsel

Mobil MTD Milik Desa Di Pasangi Sirini, Begini Penjelasan Kanit Kamsel WBN , Banyuwangi - Kepala Unit Keamanan dan Keselamatan Read more

Satpolairud Banyuwangi Melaksanakan Kegiatan Patroli Pelabuhan LCM ASDP Ketapang Banyuwangi.
Satpolairud Banyuwangi Melaksanakan Kegiatan Patroli

Satpolairud Banyuwangi Melaksanakan Kegiatan Patroli Pelabuhan LCM ASDP Ketapang Banyuwangi. WBN , Banyuwangi - Satpolairud Polresta Banyuwangi melaksanakan kegiatan patroli Read more

Kasat Satpolairud Kompol Jeni Al Jauza, SH. MH : Geruduk Nelayan Petambak Kecamatan Muncar
Kasat Satpolairud

Kasat Satpolairud Kompol Jeni Al Jauza, SH. MH : Geruduk Nelayan Petambak Kecamatan Muncar WBN , Banyuwangi - Satpolairud Polresta Read more

Visited 12 times, 1 visit(s) today

Tags: , ,

Kategori