KN Pulau Marore-322 Terima Kunjungan APMM Negeri Johor Malaysia
WBN, Johar Bahru —KN Pulau Marore-322 yang sedang sandar di Dermaga Jabatan Laut Malaysia, menerima kunjungan kehormatan dari Pengarah Maritim Negeri Johor Laksamana Pertama (M) Nurul Hizam bin Zakaria, Kamis (15/12/2022).
Kedatangan Laksma Nurul disambut dengan jajar kehormatan dan diterima langsung oleh Kepala Zona Bakamla Barat Laksamana Pertama Bakamla Hadi Pranoto., S.Sos, M.Si(Han) dan Komandan KN Pulau Marore- 322 Letkol Bakamla Yuli Eko.
Pada kesempatan ini Laksma Bakamla Hadi Pranoto mengenalkan alat persenjataan yang dimiliki oleh KN Pulau Marore-322, salah satunya adalah meriam aselsan 30 mm.
“Meriam ini sudah fully automatic, sehingga memiliki akurasi tinggi dan pengoperasian yang sudah terbilang mudah”, ujar Laksma Bakamla Hadi Pranoto.
Selanjutnya Letkol Bakamla Yuli Eko menjelaskan peralatan navigasi dan sistem yang ada di KN Pulau Marore-322 serta ketahanan kapal dalam menghadapi cuaca buruk.
Laksma Nurul menyampaikan terima kasih sudah diterima dengan baik dan sudah berkunjung ke APMM Negeri Johor.
“Terima kasih atas kerjasama Bakamla RI selama ini, semoga Bakamla RI dan APMM semakin maju dan bersinergi,” ucap Laksma Nurul.(puspen)
https://wartabelanegara.com/kapal-kn-pulau-marore-322-bakamla-ri-tertibkan-kapal-bahama-drifting/
Tags: Bakamla RI, Komandan KN Pulau Marore- 322, Letkol Bakamla Yuli Eko
-
Korban Dugaan Penganiayaan Dapat Pendampingan Oleh Tim Kuasa Hukum Balawangi
-
Polri Siapkan Skema Antisipasi Aksi Unjuk Rasa Mahasiswa Hari Ini
-
Panglima TNI Mutasi 219 Perwira Tinggi
-
Panglima TNI Kunjungi Menteri Pertahanan RI
-
Bahas Kerjasama , Zona Bakamla Timur Terima Kunjungan Badan POM RI
-
Kasus Pembunuhan Purnawirawan, Kapolda Jabar: Tidak Ada Rekayasa dan Usut Tuntas